Saya Tidak Ikhlas Dunia Akhirat
Kepada siapa saja yang membuat tayangan di Youtube dan atau media-media lainnya, yang di dalamnya terdapat video, suara, teks, dan gambar saya. Yang bukan official caknun.com. Yang tanpa izin saya. Yang tidak mempertimbangkan kemashlahatan. Apalagi yang sengaja menyebarkan kemudlaratan. Yang mengutip dan menyebarkan secara bias, manipulatif dan eksploitatif. Sehingga mengubah atau menghilangkan substansinya, menyebarkan fitnah dan kekacauan informasi — Wallahilladzi nafsi biyadiHi saya tidak ikhlas dari dunia hingga akhirat.
Segala yang menimpa mereka tidak dari saya, melainkan dari kekuasaan dan keadilan Allah Swt.
فَلَمْ تَقْتُلُوهُمْ وَلَٰكِنَّ اللَّهَ قَتَلَهُمْ ۚ وَمَا رَمَيْتَ إِذْ رَمَيْتَ وَلَٰكِنَّ اللَّهَ رَمَىٰ ۚ وَلِيُبْلِيَ الْمُؤْمِنِينَ مِنْهُ بَلَاءً حَسَنًا ۚ إِنَّ اللَّهَ سَمِيعٌ عَلِيمٌ ◦ صَدَقَ اللهُ اْلعَظِيْمُ
Yogyakarta, 14 Februari 2021
Muhammad Ainun Nadjib