CakNun.com

Mata Pelajaran Cinta

Emha Ainun Nadjib
Waktu baca ± 1 menit

Sejak kanak-kanak aku bersekolah di kelas perdamaian

Kemudian masuk pesantren silaturahmi di kampung kerukunan

Tak satu hari pun aku pernah belajar perpecahan atau diajari bermusuhan.

Pernah kualami pelajaran dan pengalaman bersaing, berlomba atau bertanding. Tetapi tidak ada kandungan permusuhan di dalamnya.

Ternyata sepanjang dewasa dan tua usiaku, kehidupan ini dipenuhi oleh permusuhan dan perpecahan

Sepanjang perjuangan hidup yang kuasah adalah cinta

Yang kulatihkan adalah kasih sayang

Sekarang dari hadapan dan belakangku, dari kanan dan kiriku

Yang mengepungku adalah kebencian

Yang mengeroyokku adalah permusuhan

Sedangkan aku sama sekali buta permusuhan, aku tak punya ilmunya

Lainnya

Sedulur Tani

Sedulur Tani

Pada zaman yang lalu jika usai panen, sedulur tani dapat membeli sekian gram emas, namun sekarang justru tak ada segram pun emas yang mampu dibeli — sebaliknya malah emas yang ada justru tergadaikan untuk membeli benih, pupuk, dan pestisida.

Toto Rahardjo
Toto Rahardjo
Exit mobile version