CakNun.com
Wisdom of Maiyah (157)

Keikhlasan

Banyak nilai yang diajarkan Mbah Nun. Salah satu yang berkesan dan membekas pada diri saya adalah keikhlasan dan sikap ora gampang grusa-grusu (tidak mudah terburu-buru) pada tiap menghadapi permasalahan dalam kehidupan.

Sebagai contoh, masa pandemi ini. Hampir satu tahun saya tidak pegang uang. Tetapi ternyata tidak ada perasaan takut miskin. Sikap yang saya ambil adalah ikhlas dan mencoba bertahan dengan cara apapun dan halal.

Ditambah juga, beberapa wirid yang diajarkan Mbah Nun saya jalankan hingga sekarang, dan itu membuat hati saya tenang, anteng, dan adem. Apalagi saya sempat kehilangan Bapak, alhamdulillah bisa menghadapi semua dengan baik.

Pelajaran tentang keikhlasan itu selain saya dapatkan dari tulisan-tulisan Mbah Nun, juga saya peroleh dari ketika Mbah Nun ngobrol dengan Pakde-Pakde KiaiKanjeng. Di sana sering terselip kata: ikhlas.

Adanya keikhlasan membuat kita tidak serakah, dan masih peduli kepada ciptaan-Nya.

Lainnya

Menemukan Jalan Maiyah

Menemukan Jalan Maiyah

Puluhan tahun, lebih tepatnya saat 27 tahun atau 28 tahun berjalan tanpa tahu arah, menjalani hidup tanpa tujuan.

Suguhan Maiyah

Suguhan Maiyah

Sebungkus rokok yang dihisap bersama-sama. Segelas dua gelas kopi yang diseruput bersama-sama.